Kencan Santai Tengah Pekan

Hai!

Kemarin saya kerja dari kantor. Kantor saya memberikan pengaturan untuk kerja dari mana saja selama tiga hari dan kerja dari kantor dua hari dalam seminggu. Karena saya tinggal di Cimahi dan kantor saya ada di pusat kota Bandung, saya sering berangkat naik kereta KRD lalu disambung angkot dari Stasiun Bandung sampai kantor. Sebetulnya akan lebih cepat kalau naik motor atau ojek, tapi saya lebih suka naik kendaraan umum karena saya bisa melakukan banyak hal sambil commuting. Salah satunya: baca buku. 

baca di angkot

baca di bis kota

baca di Kereta Lokal Bandung Raya

Di motor saya ga mungkin bisa baca buku :'), selain itu tentu bisa lebih irit pengeluaran karena naik transportasi umum, walaupun bedanya gak jauh sih kalau Cimahi Bandung hehe, tapi tetap lumayan!

Nah, kemarin saya ngantor, pulangnya sudah siap-siap mau naik gojek ke Alun-Alun Bandung lalu sambung naik Bis Kota (Teman Bus yang gratis itu! hehe). Eh gataunya Mas Har bilang mau jemput. Kayanya sedang sangat penat di rumah, jadi selesai kerja, dia jemput ke Bandung dan kami berakhir pergi ngedate bentar kamis sore :').

Kami makan ke Kayya Kopitiam di Jalan Banda. Sebelumnya saya makan disini bareng seorang teman kerja, makanannya enak dan saya yakin Mas Har suka nasi gorengnya (which is true!). Di jalan kami banyak ngobrol santai dan ketawa-tawa, sudah lama sekali gak ngedate berdua, jadi kejutan dijemput hari ini rasanya menyenangkan sekali buat saya. 

Kayya Kopitiam, Jalan Banda

Pergi berdua sama Mas Har gini bikin saya refleksi ke beberapa buku yang saya baca, terutama tentang relationship after having children. Dalam kasus kami, saya dan Mas Har, kami selalu menghabiskan waktu bertiga setiap weekend. Jarang sekali pergi kencan berdua, susah cari waktunya dan ada perasaan bersalah ketika di hari bebas meninggalkan Rana sendirian (padahal gak sendirian sih) di rumah bersama embah, om dan tantenya. 

Mungkin kencan-kencan pendek pulang kerja seperti ini bisa jadi opsi pasangan seperti kami, yang sama-sama bekerja full time serta terlalu gak enak kalau ninggalin anak di weekend karena sudah terlalu sibuk di weekend. Karena bagaimanapun, hubungan kita dan pasangan harus tetap dipupuk bahkan setelah menikah bukan? :).

Uniknya, cuaca dan kondisi jalanan di Bandung kemarin juga seperti mendukung kencan dadakan ini. Dingin dari pagi, musisi di jalanan yang memainkan lagu-lagu favorit Mas Har, dan karena keluar di jam pulang kerja, kami menyusuri jalanan Bandung yang sudah mulai gelap namun lampu-lampu jalanan jadi terlihat benderang. 

Kemarin jadi hari yang berkesan buat saya. Sederhana namun berkesan. 
Semoga saya semakin pandai mengambil kesan dari hal-hal sederhana yang saya lewati sehari-hari ya :)

0 comments

leave yout comment here :)